20 August 2006

konspirasi global

pernahkah kita berpikir, kenapa saat ini banyak kelompok-kelompok yang mengaku berdasarkan islam saling hujat?
pernahkah kita membayangkan apa yang melatarbelakangi senua perpecahan yang terjadi di dunia ini?
siapa sebenarnya yang menunggangi kejadian-kejadian yang terjadi dikalangan kelompok-kelompok yang mengaku beragama?

banyak teori-teori yang muncul dikalangan akademisi dan pemikir di dunia ini, namun salah satu teori yang paling menarik dan selalu hangat adalah teori konspirasi.

dalam teori tersebut, setiap kejadian selalu terkait dengan kejadian yang lain. dari yang terkait erat sampai yang tidak ada kaitannya sama sekali bisa saja saling terhubung.

mengutip salah satu kalimat di novel Little Prince "kita tak pernah tahu". memang, kita tak pernah benar-benar tahu apa yang terjadi. kita tak pernah benar-benar tahu apa yang melatarbelakangi sebuah kejadian, sebab bisa jadi dibalik kejadian yang melatarbelakangi sebuah kejadian, tersembunyi sebuah kejadian yang diinginkan untuk terjadi. bisa jadi munculnya tulisan ini pun adalah salah satu kejadian yang dinginkan terjadi oleh orang atau suatu kelompok yang ditunggangi oleh seseorang atau kelompok lain yang ditunggangi pula oleh seseorang atau kelompok lain.

terkait dengan teori konspirasi, saat ini tampaknya ada sebuah konspirasi global yang diatur oleh suatu kelompok besar yang kuat. kelompok ini menginginkan terjadinya penerimaan secara paksa ide-ide materialis. selain itu kelompok ini pun sangat menginginkan terjadinya kekacauan global dikalangan agamawan. masih ingatkah dengan salah seorang antropolog yang telah berhasil mengacaukan kestabilan kultural di masyarakat Aceh? jangan-jangan terjadinya perang di irak dan di afganistan atau di tempat lain, pertikaian antara syi'ah dan sunni, perbedaan pandangan tentang musik dan gaya-cara hidup, sikap tegas salafi, keyakinan terhadap akan berdirinya sistem khilafah dan lainnya pun adalah sebuah rencana besar sebuah kelompok yang ingin mengatur kehidupan manusia.

dalam iklan-iklan di televisi, banyak tersebar ide-ide dekulturisasi yang diselipkan dalam klip-klip suatu produk. misalnya saja minum sambil berdiri atau berjalan, efek suatu produk yang terlalu berlebihan, dan lain sebagainya. belum lagi ide-ide yang diselipkan di setiap akting film. sebenarnya apa yang sedang terjadi saat ini?

tulisan ini hanya ingin mengajak untuk melihat sesuatu lebih dalam dan lebih jauh, serta melihat sesuatu dari suatu sudut pandang yang berbeda dari biasanya. sadarlah! sebab saat ni secara tidak langsung kita sedang dijadikan pion catur yang dimanfaatkan untuk pencapaian kepentingan suatu kelompok yang sangat kuat. keadaan ini tidak hanya mengikat para akademisi, intelektual atau para politikus dan tentara, tetapi juga seorang pemulung yang hanya berpikir untuk tetap bisa makan esok hari.

2 comments:

This comment has been removed by the author.

konspirasi dunia untuk tatanan dunia baru atau new world order atau novus ordo seclorum digagas dan diterapkan oleh Zionisme yang nyata2 berhasil campur tangan dari jaman napoleon, abe lincoln, PD-I, PD-II, dan kekacauan2 dunia saat ini
klo mau informasi ttg ini di blog-ku ada kok, keywordnya "israil"
salam...

Post a Comment